Selasa, 08 Oktober 2013

Metoda Akses Jamak (Multiple Access)

Metode akses jamak berkaitan dengan pembagian transponder resource ke dalam sejumlah kanal-kanal untuk keperluan akses secara simultan. Pembagian resource dari transponder tersebut dapat dilakukan dalam lingkup frekuensi, waktu dan kode.
Macam – macam multiple access antara lain :
  • FDMA (Frequency Division Multiple Access)
  • TDMA (Time Division Multiple Access)
  • CDMA (Code Division Multiple Access)
FDMA (Frequency Division Multiple Access)
FDMA adalah penggunaan secara bersama-sama sebuah band frekuensi transponder satelit oleh beberapa sinyal carrier, dimana setiap carrier akan menduduki band tertentu tanpa terjadi tumpang tindih satu sama yang lainnya.




TDMA (Time Division Multiple Access)
TDMA adalah penggunaan secara bersama–sama sebuah band frekuensi transponder satelit oleh beberapa sinyal carrier, dimana setiap carrier akan menduduki band frekuensi yang sama pada waktu yang berlainan secara berurutan (antrian) waktunya. Setiap saat, sinyal akan dikompres menjadi burst-burst dengan kecepatan tinggi dan dipancarkan secara bergantian waktunya.



CDMA (Code Division Multiple Access)
CDMA adalah penggunaan secara bersama-sama sebuah band frekuensi transponder satelit oleh beberapa sinyal carrier, dimana setiap carrier akan menduduki frekuensi yang sama pada waktu yang bersamaan (paralel). Setiap sinyal akan mempunyai karakteristik identifikasi/code yang berlainan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar